Selasa, 31 Mei 2011

Penerimaan Peserta didik 2011/2012

Pengumuman !!

PENGUMUMAN

Nomor : 422.1/248/2011
TENTANG PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
SMP NEGERI 1 WADASLINTANG
TAHUN PELAJARAN 2011/2012

Diberitahukan bahwa pada Tahun Pelajaran 2011/2012 SMP Negeri 1 Wadasllintang akan menerima sebanyak 7 kelas x 32 siswa = 224 siswa. Beberapa hal yang perlu diketahui dalam penerimaan peserta didik  baru (PPDB) sbb:
1.     Waktu dan tempat pendaftaran
a.     Pendaftaran dimulai tanggal 27 Juni s.d 2 Juli 2011
b.    Pukul       : 08.00 – 12 WIB, kecuali hari Jum’at sampai dengan pukul 11.00 WIB
c.     Tempat    : SMP Negeri 1 Wadaslintang

2.     Syarat Pendaftaran
o   Berusia setinggi-tingginya 18 tahun pada awal tahun pelajaran 2011/2012.
·       Mengisi Formulir Pendaftaran dilengkapi dengan :
a.   1 (satu) lembar foto copy STTB/Ijazah SD/MI yang telah dilegalisasi Kepala Sekolah
b.   SKHU asli (apabila SKHU asli belum jadi, menggunakan SKHU sementara)
c.   Surat keterangan Lulus dari sekolah apabila STTB dan SKHU belum ada
d.   1 (satu) lembar foto copy Akta Kelahiran atau Surat Lahir.
e.   4 (empat) lembar pas foto ukuran 3  x  4  cm.
f.    2 (dua) lembar pas foto ukuran 1,5 x 2 cm
g.   1 (satu) lembar foto copy Kartu Keluarga ( KK ).
h.   1 (satu) lembar fotocopi Sertifikat kejuaraan (juara I. II, III) tingkat Kecamatan, Kabupaten, Provinsi, atau Nasional (bagi yang memiliki) dilegalisasi Kepala sekolah
i.    Semua syarat pendaftaran dimasukan ke dalam stopmap yang disediakan oleh panitia PPDB (gratis).
o    Warna kuning untuk laki-laki
o    Warna Merah untuk Perempuan

3.     TES
Tes akademik akan diadakan bila pendaftar melebihi kuota
Materi tes akademik : Matematika, Bahasa Indonesia, IPA
Tanggal Tes             : 3 Juli 2011

4.     Pengumuman Hasil Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru
Hari                         : Rabu
Tanggal                   : 6 Juli 2011
Waktu                      : Jam 09.00 WIB
Tempat                    : SMP Negeri 1 Wadaslintang

5.     Pendaftaran Ulang
Hari                         : Kamis, dan Jum’at
Tanggal                   : 7 dan 8 Juli 2011
Jam                        : 08.00 – 11.00 WIB

Catatan :
o   Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung di tempat pendaftara.
o   Pendaftaran Calon Peserta didik TIDAK DIPUNGUT BIAYA (GRATIS)


Wadaslintang, 30 Mei 2011
Kepala SMP Negeri 1 Wadaslintang

ttd

BUDIMAN, S.Pd., M.M.
NIP. 19620928 198501 1 002


Jumat, 27 Mei 2011

Pelatihan Penanggulangan Bencana Alam


Hari Kamis 26 Mei 2011 di pendopo Kabupaen Wonosobo dan di Alun-alun Wonosobo diadakan Pelatihan Penanggulangan Bencana Alam untuk siswa SMP se-Kabupaten Wonosobo yang dilaksanakan olah BPBD Provinsi Jawa Tengah. SMP Negeri 1 Wadaslintang mengirimkan 9 siswa dalam kegiatan tersebut.
Ke sembilan siswa tersebut adalah:
  • PUSPITA ARUM DYAH RETNANI (VIII - B)
  • WIWIN NURLELLAH (VIII - C)
  • MARLI PRASETYO (VIII - B)
  • MARLI PRASETYO (VIII - E)
  • IMTAD DUROHMAN (VIII - A)
  • RISKA SEPTIAN (VIII -G)
  • IKA AFAF AZIZAH (VII - A)
  • WINDY HAPSARI (VII - C)
  • ANANDANTO WICAKSONO (VII - E)
 Materi pelatihan tersebut meliputi  :
  • Cara pemdaman api dengan 2 cara yaitu APAT dan APAR,
  • P3K
  • Simulasi Penangglangan Bencana Alam yang diadakan di Alun-alun Wonosobo
  • Pengenalan berbagai macam bencana seperti : Bencana Alam, Bencana Sosial.
Alat pemadam api tradisional merupakan alat pemadam api dalam skala kecil yang menggunakan karung yang dibasahi dengan air sedangkan APAR adalah alat pemadam api ringan .
 APAR


Alat pemadam api ringan (fire extinguisher) atau APAR adalah alat yang sangat penting. Itu karena APAR berfungsi mematikan api pada saat pertama kali muncul. Penggunaan APAR yang efektif akan mampu mencegah terjadinya bahaya kebakaran.
Ada banyak faktor yang mempengaruhi efektifitas pencegahan kebakaran di tempat kerja. Bukan saja pemilihan jenis alat pemadam api yang harus tepat, akan tetapi harus diperhatikan pula faktor pemasangan dan pemeliharaannya.

Kegiatan tersebut buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Wonosobo Bp Mustangin, S.Pd., M.Si. dan berlangsung hingga  sore hari.



Rabu, 25 Mei 2011

SMP N 1 Wadaslintang Raih 3 medali perunggu O2SN 2011

Atlet dari SMP Negeri 1 Wadaslintang pada kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional tingkat Kabupaten Wonosobo tahun 2011 ini berhasil meraih 3 medali perunggu. Ketiga medali perunggu tersebut diperoleh dari Cabang Tenis Meja Puta-putri dan cabang tolak Peluru.
Taranggana Lelana Widha
  • TARANGGANA LELANA WIDHA (9981515853) siswa kelas VII-D SMP Negeri 1 Wadasalintang, putra dari bapak Sugiyono dan ibu Sulastri dari desa Besuki menyumbang 1 medali perunggu dari cabang Tenis meja putra.
 Bella Yundara Roziq
  • BELLA YUNDARA ROZIQ (9971551704) siswi kelas VIII-C SMP Negeri 1 Wadaslintang putri dari Bp. Subur Eko MW dan ibu Winarti dari Ngalian menyumbang 1 mendali Perunggu dari cabang Tenis Meja Putri.
Adelia
  • ADELIA (9981512725) siswi kelas VII -F SMP Neger 1 Wadaslintang, Putri dari Bp. Dodih Kuswor dan ibu Siti Aminah dari Desa Tirip menyumbang 1 medali perunggu dari cabang Tolak peluru Putri.
Perolehan 3 mdali perunggu pada Olimpiade Olahraga Siswa Nasional ini merupakan salah satu prestasi olah raga yang diperoleh siswa SMP Negeri 1 Wadaslintang  bulan Mei 2011. Semoga dengan prestasi ini dapat mendorong prestasi lainnya dimasa mendatang.


Kamis, 19 Mei 2011

PRINCESS IQLIMA KAFILLA (SMP Negeri 1 Wadaslintang) Runer Up Lomba Siswa Berprestasi SMP Kabupaten Wonosobo

PRINCESS IQLIMA KAFILLA (9961595168)

Princess Iqlima K. berpose dengan Tropy Kejuaran Siswa Berprestasi
 
siswa kelas VIII - A SMP Negeri 1 Wadaslintang Putri Pertama dari pasangan Bp. Makmum dan Ibu Asih Munawaroh yang tinggal di Kelurahan Wadaslintang ini berhasil menjadi Runer Up Lomba Siswa Berprestasi SMP tingkat Kabupaten Wonosobo. Lomba yang diselenggarakan pada hari Rabu dan Kamis tanggal 18 dan 19 Mei 2011. Perjuangan dan usaha yang telah dilakukan oleh Princess telah membanggakan orangtuanya, almamaternya (SMP N 1 Wadaslintang) juga semua warga SMP Negeri 1 Wadaslintang termasuk pendidik dan teman-temannya.
Princess saat di Sekolah Dasar telah berkal-kali menjuarai beberapa lomba, dilanjutkan dengan di tingkat SMP telah berhasil menjuarai beberapa event. Prestasi yang diraih di saat menempuh studi di SMP antara lain Pada Tahun 2010 Sebagai Juara dalam turnamen Bola Volley dalam rangka POPDA saat kelas VII juara 2 Kecamatan Wadaslintang, kemudian bergabung dengan team Bola Volley berikutnya maju tingkat Kabupaten Wonosobo meraih Juara I (pertama). Tahun 2011 ini Bola volley tingkat Kabupaten Wonosobo mencapai Juara III . Poada bulan Mei ini menjadi Juara II (RunerUp) lomba Siswa Berprestasi SMP tingkat Kabupaten Wonosobo dari 45 peserta se-Kabupaten Wonosobo. Juara pertama di raih oleh siswa dari SMP Negeri 1 Wonosobo (SMP RSBI) !!.
Semoga dengan kejuaraan ini dapat memotofasi dan membawa nama Wadaslintang semakin disegani dan mendapat hati di masyarakat. Selamat Iccess !! ditunggu Prestasi yang lebih bagus Di masa yang akan datang



ALIFAH SYAFRIYANI ikuti olipiade sains tingkat Provinsi Jawa Tengah

Alifah Syafriyani (9971552189)
adalah Alifah Syafriyani terlahir pada  8 Juni bersodiak Gemini sisswa kelas VIII - E SMP Negeri 1 Wadaslintang putri dari bapak Sisud Suratman dan ibu Fatimah yang bertempat tingal di Desa Panerusan, Kec. Wadaslintang, pada bulan Februari 2011 mengikuti lomba olimpiade sains bidang biologi yang di selenggarakan oleh MGMP tingkat SMP se- Kabupaten Wonosobo tahun 2011. Lomba yang diselenggarakan pada bulan Februari lalu masih dapat membanggakan karena dapat menyisihkan peserta lain, ditingkat Kabupaten Wonosobo.

Pada bulan Mei 2011  mengikuti seleksi OSN tingkat Provinsi Jawa Tengah yang akan diikuti oleh 35  Kabupaten / Kota se-Jawa tengah yang diselenggarakan 25 Mei 2011 di Semarang  dan bulan Juni 2011 seleksi di Solo.
Semoga dimasa mendatang dapat mengukir prestasi yang lebih baik lagi.. Amin.



Minggu, 15 Mei 2011

Liputan Mading Edisi VIII - F / 2011

Mading VIII - F / 2011


Belajar Jadi Menyenangkan

Pada dasarnya belajar terasa negatif karena sejak awal kita menganggapnya sebagai paksaan. Penyebabnya,belajar dilakukan hanya untuk ujian. Kalau nggak lulus, maka remidi siap menanti. Inilah yang membuat belajar jadi momok.
Kalau bisa mengubah pola pikiran kita,sebenarnya belajar bisa dibuat fun lho….!!!nggak percaya?????Coba saja ikuti tips berikut:

Minggu, 08 Mei 2011

Brigjen Slamet Riyadi

SLAMET RIYADI

S

lamet Riyadi, putrane  Bapak Idris Prawira Praleda, abdi dalem Kraton Surakarta, lair 26 Juli 1927. Jalaran meh saben dina nyumurupi gladhen keprajuritan, mula Slamet Riyadi kepengin dadi prajurit kang pinunjul. Mula Slamet Riyadi dening ramane disekolahake ing sekolah Pelayaran Tinggi babagan kemiliteran. Wekasane Slamet Riyadi watake prigel lan kendel babagan kemiliteran.

            Tumrap bangsa Indonesia, Slamet Riyadi anggone labuh marang bangsa Indonesia wiwit jaman Jepang. Nalika markas Ken Pei Jepang uga melu mandhegani nggabung tentara Tentara Nasional Indonesia (TNI).

            Sawise resmi mlebu dadi prajurit TNI, Slamet Riyadi saya mumpuni kekendelane lan keprigelane. Mula ora suwi Slamet Riyadi kaangkat dadi komandan batalyon, kanti pangkat letnan kolonel

Jumat, 06 Mei 2011

JADWAL ULANGAN UMUM KENAIKAN KELAS TAHUN 2011

 JADWAL
ULANGAN UMUM KENAIKAN KELAS
TAHUN 2010/2011


No
Hari Tanggal
Waktu Pelaksanaan
Mata Pelajaran
1
Senin
 6 Juni 2011
07.30 – 09-30
10.00 – 11.30
120 “
90 “
Bhs. Indonesia
PKn
2
Selasa,
7 Juni 2011
07.30 – 09-30
10.00 – 11.30
120 “
90 “
Bahasa Inggris
Bahasa Jawa
3
Rabu,
8 Juni 2011
07.30 – 09-30
10.00 – 11.30
120 “
90 “
Matematika
Pend. Agama
4
Kamis,
9 Juni 2011
07.30 – 09-30
10.00 – 11.30
120 “
90 “
I.P.A.
Seni Budaya
5
Jum’at
10 Juni 2011
07.30 – 09-00
09.30 – 11.00
90 “
90 “
I.P.S.
T.I.K.